PEBEDAAN PEMBELAJARAN KURMER DENGAN KURTILAS

Senin, 24 Juli 2023,  SMKN 22 Jakarta, kembali mengadakan upacara kenaikan bendera, selain bertujuan untuk meningkatkan rasa Nasionalisme dalam diri, juga  dalam rangka membiasakan siswa untuk selalu bersikap tertib serta disiplin, meningkatkan kemampuan leadership atau kepemimpinan para siswa, membiasakan kekompakan serta kerja sama (Teamwork). Selain itu juga  dalam rangka membangun karakter seorang pelajar Pancasila sebagaimana amanat kurikulum merdeka. Rangkaian kegiatan seperti pengibaran bendera, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila, Pembukaan UUD 1945 sejatinya memiliki makna filosofis yang besar terhadap penguatan nasionalisme, nah sudah taukan kenapa semua warga sekolah harus mengikuti upacara setiap hari senin?  yang penting lakukan dengan penuh pemahaman, kepatuhan, kedisiplinan, kesadaran dan penuh tanggung jawab. mudah-mudahan semua yang kita lakukan akan memberikan manfaat bagi kehidupan dimasa yang akan datang menyongsong menuju masa depan yang lebih baik lagi. 

Gambar: Ka TU bapak Tohari beserta para dewan guru pria yang sedang mengikuti upacara bendera.
Gambar: Ibu guru terlihat sedang mengikuti upacara bendera dengan sangat serius

Dalam kesempatan pagi ini, yang menjadi petugas upacara adalah siswa kelas XII TKJ 1,  berikut daftar nama petugas apacara pagi ini :

  1. Pemimpin: Deky Ahmad
  2. Mc: Windy Dwi
  3. Danton 1: Qhoirul Imam
  4. Danton 2: Riva Ibnu
  5. Danton 3: Andre Nugraha
  6. Dirijen: Luthfiyyah
  7. Pancasila: Enjel
  8. Pembaca UUD: Saskia Dwi
  9. Pembaca Janji Siswa: Satrio Wibowo
  10. Pembaca doa: Achmad Dzaki
  11. Pengibar: Nabila Septyandi, Reyna Baby, Dini Nurlita
  12. Ajudan Pembina: Riziq Wijaya

Adapun yang menjadi pembina upacara adalah seorang yang baru saja diangkat menjadi wakasek bid. Kurikulum, berdasarkan hasil musyawarah guru yang bertampat di ruang Aula SMKN 22 Jakarta,  menggantikan ibu. Herni Setiyawati, M.Pd.  beliau adalah Ibu. Linda Puspitasari, M.Pd,  selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum.

Sebelum menyampaikan amanahnya beliau menyapa dengan penuh santun dengan seluruh perserta didik, dan juga sekaligus mengecek kesiapan dan kerapian dalam berpakiaan, atau atribut yang harus digunakan setiap hari senin,  tapi alhamdulillah  hampir 98 persen sudah mengikuti aturan yang sudah mengikuti aturan sekolah, yang sisanya ada beberapa siswa yang datang ke sekolah telat,  namun sudah diberikan  fanisment (teguran/ pelajaran ) baik dari petugas piket guru, walas, guru BP dan  kajurnya.

Dalam amanatnya, linda Puspitasari, menyampaikan beberapa poin untuk edukasi bagi  para siswa SMKN 22 Jakarta, diantaranya adalah: “(1) Untuk kelas XII diharapkan memanfaatkan waktu yang sangat singkat, karena selama kelas XII pembelajaranya yang efektif hanya mencapai 7 bulan saja. Jadi harus punya plening atau Timeline yang jelas. Agar waktunya dapat digunakan secara maksimal. (2) Bagi kelas X, harus memiliki semangat belajar, karena kalian akan mendapatkan  pembelajaran yagn baru pula, apalagi untuk kelas X dan XI menggunakan kurikulum Merdeka, “Ujarnya dengan penuh senyuman.

Beliaupun memberikan penjelasan terkait dengan perbedaan pembelajaran kurikulum 13 dengan kurmer (kurikulum merdeka), “Kurikulum Merdeka itu cirinya menggunakan system pembelajaran P5,  Adapun nilai2 yang tergang di P5 harus di terapkan baik dalam lingkungan adalah:

“(1) Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME.

  (2) Kebhinekaan Kritis

  (3) Bernalar Kritis

  (4) Mandiri

  (5) Bergotong Royong

  (6) Bertanggung Jawab.” Ungkapnya dengan penuh energik.

10 Kata-Kata Motivasi untuk Pelajar Agar Tetap Semangat dikutip dari https://www.merdeka.com

  1. “Pendidikan adalah senjata paling ampuh untuk mengubah dunia.”- Nelson Mandela
  2. “Kalau mau menunggu sampai siap, kita akan menghabiskan sisa hidup kita hanya untuk menunggu.” (Lemony Snicket)
  3. “Orang bijak belajar ketika mereka bisa. Orang bodoh belajar ketika mereka terpaksa.” (Arthur Wellesley)
  4. “Pendidikan adalah tiket ke masa depan. Hari esok dimiliki oleh orang-orang yang mempersiapkan dirinya sejak hari ini.” (Malcolm X)
  5. “Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan.” (Mario Teguh)
  6. “Adalah baik untuk merayakan kesuksesan, tapi hal yang lebih penting adalah untuk mengambil pelajaran dari kegagalan.” (Bill Gates)
  7. “Seseorang yang berhenti belajar adalah orang lanjut usia, meskipun umurnya masih remaja. Seseorang yang tidak pernah berhenti belajar akan selamanya menjadi pemuda.” (Hendry Ford)
  8. “Jika kamu tidak mengejar apa yang kamu inginkan, maka kamu tidak akan mendapatkannya. Jika kamu tidak bertanya maka jawabannya adalah tidak. Jika kamu tidak melangkah maju, kamu akan tetap berada di tempat yang sama.” (Nora Roberts)
  9. “Masa depan adalah milik mereka yang menyiapkan hari ini.” – Anonim
  10. “Pendidikan adalah satu-satunya kunci untuk membuka dunia ini, serta paspor untuk menuju kebebasan.” -Oprah Winfrey

Semoga dengan kata motivasi diatas membuat kalian bisa lebih semangatlah  untuk belajar, dengan melakukan 3 M. ( 1) Mulai dari diri sendiri (2) Mulai yang terkecil (3) Mulai saat ini,  mulailah pagi ini dengan membaca Basmalah, semoga apa yang kita lakukan selalu mendapat keberkahan dalam hidup kita. Amiin Yra. 

About Miswan M.Ag, M.Kom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SMK Negeri 22 Jakarta