Cara Pendaftaran PPDB Di SMKN 22 Jakarta

Khusus warga DKI Jakarta, hari ini (30/5) pengajuan pembuatan akun Penerimaan Peserta Didik baru (PPDB) 2022 jenjang SMA dan SMK sudah dibuka. Pengajuan ini ditujukan khusus jalur PPDB SMK jalur Prestasi dan Afirmasi.

Calon Peserta Didik Baru atau CPDB bisa melakukan pengajuan pembuatan akun melalui situs resmi PPDB Jakarta. Berikut ini tata cara pengajuan akun serta kegiatan PPDB Jakarta tahun 2022 untuk jenjang SMA dan SMK, dirangkum dari situs Disdik DKI Jakarta.

Tata cara pengajuan akun PPDB Jakarta 2022 jenjang SMA dan SMK

  1. Pengajuan Akun

CPDB dapat melakukan pengajuan akun dengan mengikuti tahapan sebagai berikut:

  • Mengakses laman publik PPDB di https://ppdb jakarta.go.id
  • Mengajukan akun dengan cara klik tombol
  • Pengajuan Akun sesuai jenjang
  • Mengisi formulir secara Daring
  • Mencetak tanda bukti pengajuan akun yang berisi Nomor Peserta dan PIN/Token untuk Aktivasi..
  1. Aktivasi PIN/Token

PDB/Orang Tua/Wali yang telah memiliki PIN/Token dapat melanjutkan ke tahapan aktivasi PIN/Token pendaftaran sebagai berikut:

  • Mengakses laman publik PPDB di https://ppdbjakarta.go.id
  • Melakukan aktivasi akun dengan cara klik tombol Aktivasi dilanjutkan input Nomor Peserta (dari sistem sidanira) dan Token untuk PPDB SMP dan SMA
  • Mengganti PIN/Token dengan password
  • Setelah melakukan aktivasi PIN/Token dilanjutkan dengan fase pilihan sekolah tujuan
  1. Memilih sekolah tujuan
    Jika sudah melakukan PIN/ Token, Anda dapat melanjutkan ke tahapan pemilihan sekolah sebagai berikut:
  • Mengakses laman publik PPDB di https://ppdbjakarta.go.id
  • Melakukan login dengan cara input Nomor Peserta dan Password
  • Memilih sekolah tujuan
  • Mencetak tanda bukti pemilihan sekolah tujuan
  1. Memantau Hasil Seleksi
  • Selanjutnya, CPDB/Orang Tua/Wali yang telah melakukan pemilihan sekolah tujuan dapat memantau hasil seleksi PPDB sebagai berikut:
    Mengakses laman publik PPDB di https://ppdb,jakarta.go.id
  • Memilih jenjang dan jalur yang sesuai:
  • Klik menu seleksi dilanjutkan melihat sekolah pilihan.
  1. Jika sudah melakukan PIN/ Token, Anda dapat melanjutkan ke tahapan pemilihan sekolah sebagai berikut:

Jadwal PPDB Jakarta jenjang SMK

  1.  Jalur Prestasi Akademik dan Non Akademik
  • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 13-14 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 15 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Proses seleksi: 13-14 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 15 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Pengumuman: 15 Juni 2022 pukul 17.00 WIB
  • Lapor diri: 16 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 17 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  1. Jalur Afirmasi anak panti asuh, penyandang disabilitas, dan anak nakes yang meninggal dunia saat penanganan Covid-19
  • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 13-14 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 15 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Proses seleksi: 13-14 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 15 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Pengumuman: 15 Juni 2022 pukul 17.00 WIB
  • Lapor diri: 16 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 17 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  1. Jalur afirmasi penerima KJP Plus, terdaftar DTKS, anak pekerja/buruh penerima Kartu pekerja Jakarta, anak pengemudi Trans Jakarta yang mengemudikan bus kecil dan Anak penerima KJP Plus sekaligus penerima Program Indonesia Pintar (PIP)
  • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 20-21 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 22 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Proses seleksi: 20-21 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 22 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Pengumuman: 22 Juni 2022 pukul 17.00 WIB
  • Lapor diri: 23 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 24 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  1. Jalur Perpindahan Orangtua dan Anak Guru
  • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 13-27 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 28 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Proses seleksi: 13-28 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 29 Juni 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  • Pengumuman: 29 Juni 2022 pukul 17.00 WIB
  • Lapor diri: 30 Juni 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 1 Juli 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
  1. Tahap Kedua
    • Pendaftaran atau pemilihan sekolah: 4-5 Juli 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 6 Juli 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
    • Proses seleksi: 4-5 Juli 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 6 Juli 2022 pukul 00.01-14.00 WIB
    • Pengumuman: 6 Juli 2022 pukul 17.00 WIB
    • Lapor diri: 7 Juli 2022 pukul 08.00-24.00 WIB dan 8 Juli 2022 pukul 00.01-14.00 WIB

Berikut adalah Alur PPDB di SMKN 22 Jakarta

alur ppdb 22 reb benar

About Miswan M.Ag, M.Kom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

SMK Negeri 22 Jakarta